RUANGAN EKG TREADMILL

Jumat, 17 Mei 2013






Pemeriksaan EKG Treadmill

Pemeriksaan treadmill atau 'EKG dengan uji latih beban jantung' sebenarnya merupakan modifikasi dari pemeriksaan EKG, yaitu pada saat pemeriksaan penderita diberikan beban aktivitas yang menyebabkan jantung disengaja mengalami peningkatan kebutuhan aliran darah sehingga 'gejala iskemik' dapat terekam oleh EKG.
Bila seseorang tidak dapat melakukan treadmill di atas alat uji (sepeda atau treadmill), maka ia akan diberikan beban buatan pada jantung dengan pemberian obat-obatan sehingga seolah-olah jantung sedang beraktifitas (‘pharmacological stress’). Uji  ini misalnya dilakukan pada penderita cacat kaki yang mengeluh nyeri dada.

Apa kelebihan pemeriksaan treadmill untuk mendiagnosis PJK?

Pemeriksaan treadmill sering digunakan untuk penapisan dini PJK karena mudah, tidak menimbulkan perlukaan  dan tidak terlalu mahal.
Pemeriksaan treadmill dapat menilai berat-ringannya PJK pada seseorang sedangkan EKG biasa tidak. Bila pada saat treadmill terdapat keluhan nyeri dada yang disertai dengan perubahan gambaran EKG, maka bisa dikatakan positif mempunyai PJK.
Pemeriksaan treadmill berguna juga untuk menentukan dosis aktivitas / olah raga bagi penderita PJK, misalnya dengan melihat hasil treadmill dokter dapat menentukan aktivitas / olah raga apa yang aman dilakukan serta dapat menentukan berapa lama aktivitas / olah raga tersebut boleh dilakukan.

Apa kelebihan pemeriksaan treadmill untuk mendiagnosis PJK?

Dokter tidak dapat mendiagnosis pasti penyakit jantung koroner dari pemeriksaan treadmill, karena pemeriksaan ini tidak dapat melihat dengan pasti adanya sumbatan di pembuluh darah koroner.

Perlukah orang yang merasa 'sehat' di treadmill?

Skrining perlu dilakukan bila seseorang berada pada golongan kelompok risiko tinggi. Pada orang yang sehat tanpa keluhan, tidak mempunyai faktor risiko, atau berisiko rendah, pemeriksaan treadmill mungkin tidak terlalu diperlukan, tapi bila menginginkannya dapat berkonsultasi dengan dokter. Memang tidak ada salahnya juga ingin di treadmill pada mereka yang mampu membayarnya, karena pemeriksaan ini sederhana dan tidak 'invasif'.

0 komentar:

Posting Komentar